NU Tegalrejo- Pimpinan Anak Cabang Ansor Fatayat NU Tegalrejo mengadakan rangkaian acara dalam rangka menyambut hari lahir GP Ansor ke-88 dan hari lahir Fatayat NU ke-72. Berbagai macam acara diadakan, mulai dari khataman Al Qur’an dan Doa bersama, Prosesi pemotongan tumpeng hingga acara buka bersama. Acara ini diadakan tanggal 23 Apri 2022 di Aula MTs Yakti Tegalrejo. Acara ini tidak hanya dihadiri oleh Pimpinan Anak Cabang GP Ansor dan Fatayat Tegalrejo saja. Namun juga dihadiri oleh bebarapa banom lainnya yang ada di MWCNU Tegalrejo termasuk juga perwakilan dari pengurus ranting GP Ansor dan Fatayat se-tegalrejo.
Tema yang dipilih oleh PAC GP Ansor tegalrejo pada harlah GP Ansor ke-88 ini yaitu “Ansor Maju satu barisan”. Menurut Sahabat Ashim Alawy, tema ini dipilih Karena diharapkan semua unsur di Ansor baik di kepengurusan ranting maupun anak cabang seperti Banser, Rijalul Ansor, dan Marching Band ANFA tidak berjalan sendiri-sendiri. Tetap satu barisan dalam menjalankan program dan tetap selalu berkoordinasi.
Sedangkan tema hari lahir Fatayat NU ke-72 yaitu Bangkit Bersama Berdaya Bersama. “Sesuai dengan temanya, diharapkan di tengah pemulihan dari pandemi Covid-19, sahabat-sahabati tetap optimis bahwa kita mampu melewati masa sulit. Tetap semangat berjuang bersama menebar manfaat. Semoga kita semua senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan, istiqomah dalam berkhidmah dengan ikhlas mengharap ridho Allah SWT” harap Sahabat Novi, Ketua PAC Fatayat NU Tegalrejo.
Jauh hari sebelum acara digelar, sudah dilakukan pembagian juz Al Qur’an oleh pengurus GP Ansor dan Fatayat NU Tegalrejo untuk dibaca di kediaman masing-masing. Sehingga di acara ini hanya dilakukan pembacaan tahlil dan doa khataman Al Qur’an. Acara dimulai dengan pembacaan tahlil yang dipimpin oleh sahabat Abdul Rosyid. Dilanjutkan dengan pembacaan doa khataman Al Qur’an bersama.
Acara dilanjutkan sambutan dari ketua PAC GP Ansor Tegalrejo, sahabat Ashim Alawy dan juga sambutan dari ketua PAC Fatayat NU Tegalrejo, Sahabati Novi. Kemudian setelah sambutan dari masing-masing ketua PAC Ansor dan Fatayat dilanjut dengan prosesi potong tumpeng.
Tak terasa sudah masuk waktu buka puasa, Kami menikmati menu buka dengan penuh rasa syukur dan nikmat. Karena buka puasa bersama kali ini bukanlah buka puasa biasa melainkan buka puasa bersama di hari spesial penyambutan hari lahir GP Ansor dan Fatayat NU.
Selamat Hari Lahir Fatayat NU ke-72! Bangkit Bersama Berdaya Bersama!
Selamat Hari Lahir GP Ansor ke-88! Ansor Maju Satu Barisan!
Kontributor: Umi Muyasaroh
Tema yang dipilih oleh PAC GP Ansor tegalrejo pada harlah GP Ansor ke-88 ini yaitu “Ansor Maju satu barisan”. Menurut Sahabat Ashim Alawy, tema ini dipilih Karena diharapkan semua unsur di Ansor baik di kepengurusan ranting maupun anak cabang seperti Banser, Rijalul Ansor, dan Marching Band ANFA tidak berjalan sendiri-sendiri. Tetap satu barisan dalam menjalankan program dan tetap selalu berkoordinasi.
Sedangkan tema hari lahir Fatayat NU ke-72 yaitu Bangkit Bersama Berdaya Bersama. “Sesuai dengan temanya, diharapkan di tengah pemulihan dari pandemi Covid-19, sahabat-sahabati tetap optimis bahwa kita mampu melewati masa sulit. Tetap semangat berjuang bersama menebar manfaat. Semoga kita semua senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan, istiqomah dalam berkhidmah dengan ikhlas mengharap ridho Allah SWT” harap Sahabat Novi, Ketua PAC Fatayat NU Tegalrejo.
Jauh hari sebelum acara digelar, sudah dilakukan pembagian juz Al Qur’an oleh pengurus GP Ansor dan Fatayat NU Tegalrejo untuk dibaca di kediaman masing-masing. Sehingga di acara ini hanya dilakukan pembacaan tahlil dan doa khataman Al Qur’an. Acara dimulai dengan pembacaan tahlil yang dipimpin oleh sahabat Abdul Rosyid. Dilanjutkan dengan pembacaan doa khataman Al Qur’an bersama.
Acara dilanjutkan sambutan dari ketua PAC GP Ansor Tegalrejo, sahabat Ashim Alawy dan juga sambutan dari ketua PAC Fatayat NU Tegalrejo, Sahabati Novi. Kemudian setelah sambutan dari masing-masing ketua PAC Ansor dan Fatayat dilanjut dengan prosesi potong tumpeng.
Tak terasa sudah masuk waktu buka puasa, Kami menikmati menu buka dengan penuh rasa syukur dan nikmat. Karena buka puasa bersama kali ini bukanlah buka puasa biasa melainkan buka puasa bersama di hari spesial penyambutan hari lahir GP Ansor dan Fatayat NU.
Selamat Hari Lahir Fatayat NU ke-72! Bangkit Bersama Berdaya Bersama!
Selamat Hari Lahir GP Ansor ke-88! Ansor Maju Satu Barisan!
Kontributor: Umi Muyasaroh