Tegalrejo- Pimpinan Anak Cabang IPNU IPPNU Kecamatan Tegalrejo telah melaksanakan MAKESTA perdana di SMK Maarif Tegalrejo.
Kegiatan tersebut dilaksanakan tiga hari dua malam yakni mulai tanggal 3 Februari 2023 sampai 5 Februari 2023. Kegiatan Makesta ini diikuti siswa siswi SMK Maarif Tegalrejo yang terdiri dari 14 laki-laki dan 14 perempuan . Siswa siswi yang mengikuti Makesta merupakan anggota OSIS kelas sepuluh baik dari jurusan Akuntansi maupun Teknik Kendaraan Ringan (TKR).
Tema yang diangkat pada Makesta ini yaitu Terbentuknya Pelajar NU yang Berakhlakul Karimah dalam Bingkai Ahlussunnah wal Jamaah. Karena tujuan dari Makesta ini yaitu agar terbentuk karakter Pelajar NU yang militan dan berakhlakul karimah pada diri siswa SMK Maarif Tegalrejo.
Dengan bantuan tim instruktur dan pelatih dari PC IPNU IPPNU Magelang acara ini berjalan dengan lancar meskipun makesta ini baru pertama kali diadakan oleh PAC IPNU IPPNU Tegalrejo.
"Sebuah kehormatan dimana saya bisa ikut andil menjadi bagian dari tim instruktur dan pelatih dari PC IPNU IPPNU Magelang dalam kegiatan Makesta di SMK Maarif Tegalrejo yang menjadi sebuah sejarah pertama kali diadakan makesta di PAC IPNU IPPNU Kecamatan Tegalrejo" ucap rekan Syarif selaku tim instruktur dan pelatih.
Rekan Syarif berharap semoga dengan diadakan Makesta ini menjadi titik awal perkembangan PAC IPNU IPPNU Tegalrejo untuk terus semangat menjadi lebih baik lagi dalam menjalankan kepengurusan awal ini. Karena sejatinya sebuah organisasi tidak akan berkembang jika tidak ada pengkaderan, jadi harapannya pengkaderan ini terus berlanjut tidak hanya di SMK Maarif Tegalrejo ini saja.
Makesta IPNU IPPNU SMK Maarif Tegalrejo usai di hari Minggu dengan acara penutup yang dimeriahkan oleh band accoustic True Story.
Rekan Aji Waka Kaderisasi PC IPNU IPPNU Kabupaten Magelang mengucapkan Selamat atas terselenggaranya MAKESTA PAC IPNU IPPNU Tegalrejo yang dilaksanakan di SMK Maarif Tegalrejo.
Harapan rekan Aji selaku Waka Kaderisasi, PAC IPNU IPPNU Kecamatan Tegalrejo setelah Makesta terlaksana untuk selalu mendampingi alumni Makesta ini.
"Semoga setelah makesta ini, segera juga terbentuk Pimpinan Komisariat di SMK Maarif Tegalrejo. Kita berharap Rekan Rekanita tidak hanya sekedar berhenti menjdi alumni makesta sj. Namun juga bisa terus menerus mengembangkan potensi yg dimiliki, istiqomah dlm berkhidmat di IPNU IPPNU" harap rekan aji.